Kontroversi E-sport di asia
Mengamati kontroversi di dunia eSport Asia Sumber: PCGamer.com Baru-baru ini skandal Elo boosting oleh Monster Gaming dipublikasikan lewat pengakuan Jungler Song “Monster Demeter” Woo Jae, salah satu pemain League of Legends (LoL) dari Monster Gaming. Menurut pengakuannya, Monster Gaming menjanjikan kesempatan bagi timnya untuk menjadi pemain profesional, yang ternyata hanyalah sebuah kebohongan. Meskipun mereka diberikan markas untuk berlatih, mereka hampir tidak pernah berlatih dengan tim lain dan lebih sering dipaksa untuk melakukan Elo boosting . Di game LoL , Elo boosting adalah ketika seorang pemain dengan level tinggi memainkan akun orang lain untuk meningkatkan Elo akun tersebut. Cara ini dianggap sebagai pelanggaran aturan oleh Riot karena akan merusak sistem matchmaking dan membuat game menjadi tidak menyenangkan bagi pemain lain (bayangkan ketika Anda harus bermain bersama ...